-->

Minggu, 05 September 2010

PULKAM ( PULang KAMpung ) MUDIK LEBARAN



Lebaran selalu identik dengan kumpul keluarga dan pulang kampung. Setiap kali kita pulang kampung, selalu ada cerita seru yang bisa dibagikan kepada teman-teman kita. Mulai dari warung pojok masa kecil, mainan yang hanya bisa ditemukan di kampung, budaya menarik, pemandangan keren dan banyak lagi! Nah rupanya, fenomena ini ditangkap oleh sekelompok anak muda yang kemudian membuat gerakan "Promosikan Indonesia kepada Orang Indonesia" melalui Sosial Media. Gerakan menarik ini menggunakan tagar #Pulkam dan bisa ditemukan di Twitter.#Pulkam merupakan sebuah gerakan yang ada sejak 2009 dan bertujuan untuk mengajak pemudik untuk mempromosikan kampung halamannya. Tahun ini, tim #Pulkam kembali meramaikan timeline atau garis waktu kita dengan berbagai foto menarik yang bercerita tentang keindahan Indonesia dari mata orang Indonesia. Apalagi di tahun ini, #Pulkam mengadakan kompetisi foto. Menggandeng @infoll @ayosehat @lagimakan dan Navigasi.net, tim #pulkam juga memberikan informasi seputar lalu lintas, kesehatan dan tempat makan untuk pemudik yang sedang berada di jalan. Selain itu #pulkam juga memiliki koresponden-relawan yang tinggal di sekitar jalur mudik untuk memberikan laporan pandangan mata seakurat mungkin. Akan pulang kampung? Langsung saja cek http://pulkam.creativeunite.org dan promosikan Indonesia kepada orang Indonesia.
Selain dengan media twitter bisa juga mengenalkan keindahan kampung halaman dengan melakukan posting di Yahoo!-Koprol, kelebihannya bisa menceritakan keelokan kampung halaman dan menyajikan gambarnya pada stream kita. Dan melihat teman-teman disekitar, siapa tau bisa bertemu teman baru dalam perjalanan pulang kampung. Menarik yah? Contoh gambar posting dengan Koprol adalah sbb:

Saatnya untuk saling mengenal dan menghargai kekayaan bangsa Indonesia!

Tidak ada komentar:

Posting Komentar